GLOBALSULTENG.COM, MORUT – Sebuah mobil avanza yang membawa jerigen Bahan Bakar Minyak (BBM) meledak di Jalan Trans Desa Tompira, Kecamatan Petasia, Kabupaten Morowali Utara (Morut).
Peristiwa itu diketahui melalui rekaman video yang beredar di media sosial whatsapp, Jumat (22/3/2024).
Bahkan, peristiwa ledakan sebuah mobil di Morut itu terjadi tidak jauh dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Petasia.
Akibat ledakan sebuah mobil di Morut itu, aktivitas pengisian BBM di SPBU Petasia sempat terhenti.
Baca juga: Hadianto Rasyid Lepas Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kota Palu
Kabarnya, mobil itu menabrak toko sembako sehingga terdapat percikan api yang membuat mobil tersebut meledak.
Meski begitu, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, pemilik kios yang bernama Ambo Asse mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Adapun peristiwa itu terjadi sekitar pukul 17.57 wita atau menjelang berbuka puasa.
Baca juga: Kadis Cikasda Sulteng Hadiri Seminar Peringatan Hari Air Sedunia ke-32, Diramaikan Mahasiswa
Hingga berita ini diterbitkan, GlobalSulteng sudah mencoba menghubungi pihak Kepolisian Resor (Polres) Morut. Tetapi belum mendapatkan jawaban.