GLOBALSULTENG.COM – UMKM busana muslim lokal asal Tangerang, YUSUF.IND, membuktikan bahwa produk lokal Indonesia mampu bersaing di pasar global melalui inovasi desain berkelanjutan dan dukungan pemberdayaan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI.
Didirikan pada 2022 oleh Hendra Mochamad Yusuf, YUSUF.IND hadir menjawab tantangan ketatnya persaingan industri busana muslim, baik dari merek lokal maupun brand internasional.
Melihat banyak produk lokal berkualitas belum memiliki identitas kuat, Yusuf membangun brand dengan positioning sustainability fashion yang mengangkat nilai budaya.
Keunikan YUSUF.IND terletak pada penggunaan tenun Baduy yang dipadukan dengan desain modern, elegan, dan bernuansa Arabic look.
Setiap koleksi membawa narasi budaya suku Baduy melalui pemilihan warna khas seperti hitam elegan, biru Baduy, dan palet warna bumi, sekaligus mendukung pelestarian budaya dan promosi wisata lokal.
Tak hanya fokus pada desain, YUSUF.IND juga menerapkan praktik fesyen berkelanjutan dengan memberdayakan penjahit lokal serta memanfaatkan limbah kain menjadi produk turunan bernilai tambah.
Dalam kurun dua tahun, produk YUSUF.IND telah menjangkau pasar domestik di berbagai kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Makassar, hingga Yogyakarta.
Bahkan, brand ini mulai menembus pasar internasional melalui sistem pre-order ke Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura, dan Hong Kong.
Penjualan dilakukan melalui jaringan reseller nasional, marketplace, dan media sosial. Saat ini, kapasitas produksi mencapai 200–400 potong per bulan, dengan lonjakan omzet signifikan pada musim Ramadan.
Keberhasilan YUSUF.IND tidak terlepas dari pendampingan BRI. Pada 2023, Yusuf bergabung dalam program Rumah BUMN Jakarta, lalu berlanjut mengikuti berbagai pelatihan, termasuk Growpreneur by BRI 2024.
Program tersebut memperkuat aspek branding, manajemen keuangan, kesiapan ekspor, hingga membuka akses pameran seperti BRI UMKM EXPO(RT).
“Pendampingan BRI sangat membantu kami dalam meningkatkan kualitas manajemen usaha, memperluas pasar, hingga peluang pembiayaan untuk scale-up bisnis,” ujar Yusuf.
Sementara itu, Corporate Secretary BRI, Dhanny, menegaskan komitmen BRI dalam mendorong UMKM naik kelas.
Menurutnya, BRI secara konsisten menghadirkan ekosistem pemberdayaan melalui pelatihan, pendampingan, akses pembiayaan, dan perluasan pasar agar UMKM Indonesia semakin kompetitif di tingkat global.












