Politik

Meriahkan Deklarasi Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, Berikut Jadwal Kedatangan Dewa 19 di Kota Palu

Global Sulteng
×

Meriahkan Deklarasi Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, Berikut Jadwal Kedatangan Dewa 19 di Kota Palu

Sebarkan artikel ini
Editor: Rian Afdhal
Meriahkan Deklarasi Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, Berikut Jadwal Kedatangan Dewa 19 di Kota Palu
Grup Band Dewa 19 bakal meramaikan acara deklarasi akbar Pilkada 2024 Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng). Foto: IST.

GLOBALSULTENG.COM, PALU – Grup Band Dewa 19 bakal meramaikan acara deklarasi akbar Pilkada 2024 Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Adapun acara deklarasi akbar yang dirangkaikan dengan konser beramal itu dilaksanakan di Lapangan Immanuel Palu.

Iklan - Geser ke bawah untuk melanjutkan
Iklan - Geser ke bawah untuk melanjutkan

Nantinya, deklarasi akbar dan konser beramal itu akan dilaksanakan pada 12 Agustus 2024 mulai dari pukul 15.00 wita.

Baca juga: Ketum Golkar Airlangga Hartarto Berikan B1KWK ke Ahmad Ali, Bagaimana Nasib Petahana di Pilkada Sulteng 2024?

Sebelum penampilan Dewa 19, Ahmad Ali juga menggelar jalan santai beramal disertai dengan hiburan musik dan stand kuliner pada 11 Agustus 2024.

“Ini bukan sekadar deklarasi politik, tetapi juga wujud komitmen kami untuk membangun sulteng yang lebih baik dan peduli sesama,” ujar Ahmad Ali kepada GlobalSulteng, Sabtu (10/8/2024).

Selain Dewa 19, deklarasi akbar dan konser beramal ikut dihadiri juga oleh Pasha Ungu (Mantan Wakil Wali Kota Palu), Vicky Salamor dan sejumlah artis lainnya.

Diketahui, Dewa 19 akan datang bersama para petinggi-petinggi partai koalisi di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu pada 12 Agustus 2024 pukul 06.00 wita.

Baca juga: Bertemu Sejumlah Kades di Kabupaten Buol Jelang Pilkada 2024, Ahmad Ali Sempat Kritik Politisi Ini

Kemudian, pukul 13.00 wita akan ada penyerahan rekomendasi PSI oleh Kaesang Pangarep kepada bakal calon kepala daerah se-Sulteng di Hotel Santika Palu sekaligus makan siang.

Selanjutnya, pukul 19.00 wita, makan malam di Jl Swadaya (Rumah Ahmad Ali) sebelum lanjut ke lokasi deklarasi akbar di lapangan Imanuel Palu.